2 Masalah di Balik Minimnya Implementasi Dana Desa Tahun I 2015

Implementasi Dana Desa pada Tahun I 2015 ini dinilai masih jauh dari harapan. Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Perwakilan DIY, Cholil Mahmud menyebutkan, ada dua faktor penyebab minimnya serapan dana tersebut.

Dalam Raker Konsolidasi DPD RI Perwakilan DIY dengan Stakeholders Daerah di Kompleks Kepatihan Yogyakarta, Jumat (10/7), Anggota Komisi IV DPD RI ini berpendapat,
penyebab minimnya implementasi Dana Desa ini salah satunya karena adanya perubahan perubahan pendukung yang menjadi pedoman pelaksanaan UU Desa. "PP-nya diujicoba," kata Cholil

Persoalan lainnya, masyarakat di pedesaan dituntut terlalu berat karena desa dianggap negara kecil yang harus mempunyai APBDes dan sebagainya.

"Seharusnya, Desa tidak diatur seperti negara karena ruangnya yang sempit," ujarnya.

SUTRIYATI .
Sumber :  YOGYAKARTA (kabarkota.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar