Menteri Perindustrian Saleh Husin Punya Rp19 M

Saleh Husin sudah dilantik menjadi Menteri Perindustrian oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Dia diketahui memiliki harta kekayaan senilai Rp 19,2 miliar.

Hal itu terungkap dari penelusuran situs acch.kpk.go.id pada Selasa (28/10/2014). Saleh diketahui melaporkan hartanya ke KPK pada tanggal 1 Oktober 2013.

Adapun Saleh melaporkan hartanya yang dimilikinya karena pernah menjabat sebagai anggota DPR periode 2009-2014.

Tercatat memiliki harta bergerak dan tak bergerak. Untuk harta tak bergerak berupa tanah dan bangunan yang tersebar di Palembang, Jakarta dan Surabaya senilai Rp 8 miliar.


Sementara untuk harta bergerak berupa mobil dan yang lainnya terdiri dari kapal ikan, mobil Honda CR-V tahun 2010, dan Toyota Alphard tahun 2011 senilai Rp1,96 miliar.

Selain itu, dia juga memiliki logam mulia yang nilainya mencapai Rp 221 juta dan barang-barang seni dan antik Rp 130 juta dan benda bergerak lainya dari tahun 1992 sampai 2013 Rp 3.580.000.000.

Saleh juga mempunyai surat berharga dengan nilai Rp 1.485.000.000. Selain itu, dia memiliki Giro dan setara kas lainnya sebesar Rp 4.211.733.779.INILAHCOM, Jakarta - [rok]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar