MENGENAL & MENANGGULANGI INFEKSI MENULAR SEKSUAL HIV & AIDS



KIM Anjasmoro desa Tulungrejo Kec Bumiaji Kota Batu – Arif Erwinadi
Dinas Perhubungan dan Informatika (Dishubkominfo) Kota Batu pada hari Kamis 4 September 2014 bertempat di Balai Desa Sumberejo Kecamatan Batu Kota Batu, bekerjasama dengan Komisi Penanggulangan HIV AIDS Kota Batu mengundang para Pengurus KIM (Kelompok Informasi Masyarakat) Se Kota Batu guna menyampaikan bahayanya akibat sakit HIV AIDS.
Narasumber Agus Salim dari Komisi Penanggulangan HIV AIDS Kota Batu mengharapkan hasil dari materi tersebut agar disebar luaskan pada warga masyarakat di sekitar desanya agar tidak terjangkit oleh virus yang mematikan tersebut. Komisi Penanggulangan HIV AIDS Kota Batu secara struktural diketuai oleh Wakil Walikota Batu Punjul Santoso, dengan beranggotakan  SKPD yang terkait.
Narasumber menyampaikan materi dengan pendekatan 5W1H dengan uraian  sebagai berikut :
1.       What : HIV singkatan dari Human Immuna Defisiency Virus (Virus yang menyerang sistem kekebalan tubuh). AIDS  singkatan dari Acquired Immuno Defisiency Syndrome (kumpulan penyakit yang diakibatkan oleh menurunnya kekebalan tubuh yang dikarenakan adanya virus HIV). Perkembangan HIV ini lama ada stadium 1, 2, 3, dan stadium 4 tinggal menunggu waktu matinya.
2.       Where : dimana HIV Hidup? Hidup berkembang di dalam cairan tubuh manusia (cairan darah, cairan kelamin dan air susu) tidak berkembang ditubuh binatang.
3.       When : kapan tertular. Ada 4 prinsip penularan :
§  Virus keluar dari orang yang mengidap HIV+
§  Virus hidup (cairan tubuh manusia) akibat donor darah, jarum suntik bergantian, jarum tatto yg sdh terinveksi HIV.
§  Virus cukup (jumlah virus cukup untuk menginfeksi)
§  Virus masuk kedalam tubuh manusia yang akan terinfeksi.
4.       Who      : siapa yg dapat tertular HIV?
§  Pengguna Napza Suntik.
§  Pasangan pengguna Napza Suntik
§  WPS (Wanita Pekerja Seks) akan IMS (Infeksi Menular Seksual). Dolly tutup yang masuk Malang diperkirakan 300 lebih PSK.
§  LPS (Laki-laki pekerja seks)
§  Gay, Waria, LSL (laki Seks dengan Sesama Laki-laki).
§  Laki-laki pelanggan seks.
§  Pasangan pelanggan seks (Ibu rumah tangga)
5.       Why      : Kenapa perlu dicegah?
§  Merusak kesehatan masyarakat. Jumlah Penderita HIV di Indonesia tertinggi menurut  tingkatan Povinsi  yaitu DKI Jakarta diurutan pertama, disusul urutan kedua  PAPUA dan ketiga provinsi JAWA TIMUR)
§  MERUSAK GENERASI
§  MELEMAHKAN bangsa dan negara.
6.       How : Bagaimana?
1.       Cairan kelamin melalui hubungan seksual .
Mencegah dengan :
·         Puasa seks (setia pada pasangan, tidak berganti gnati pasangan).
·         Menggunakan kondom.
2.       Darah :
Jarum tembus kulit
3.       Ibu dengan HIV AIDS akan  menularkan kepada bayinya.
Data Perkembangan Kasus HIV AIDS di Kota Batu :
Tahun
Jumlah
Meninggal dunia
Bertahan Hidup
2003 s.d 2010
66
23
43
2003 s.d 2011
73
26
47
2003 s.d 2012
92
36
56
2003 s.d 2013
114
44
70





Tidak ada komentar:

Posting Komentar