# Info Tulungrejo Batu#
Pameran
Produk unggulan Desa / Kelurahan Se Kota Wisata Batu yang dilaksanakan oleh
Dinas Perhubungan dan Informatika Kota Batu bersama-sama dengan KIM (Kelompok
Informasi Masyarakat) se Kota Batu sebagai sarana Penyebarluasan Informasi
Menuju Masyarakat Kota Batu Sejahtera.
Acara
tersebut dibuka pada hari Jum’at 21 November 2014 jam 14.30. yang rencananya
oleh Wakil Walikota Batu Punjul Santoso tapi Wakil Walikota mengikuti kegiatan
diluar kota. Sehingga acara tersebut digantikan oleh Kepala bidang Postel Imam
Sutrisno Sp.Mm.
Acara
pembukaan ini dimeriahkan dengan Purtura (Pertunjukan Rakyat) dari KIM
Anjasmoro Desa Tulungrejo berupa Tari Remo dengan pemain 7 orang anak
perempuan. Tari Remo trsebut kelihatan menarik karena saat mau naik panggung
diiringi Tari Barongsari dari Sanggar Budaya SMP Arjuno yang berada di Dusun
Wonorejo Desa Tulungrejo Kecamatan Bumiaji Kota Batu.
Pengunjung
Pameran Pekan KIM sangat antusias melihat penampilan Tari Remo yang digabungkan
dengan Tari Barongsai, sehingga kelihatan sangat menarik.
Pekan
KIM yang berlangsung di GOR Ganesha berlangsung hingga hari Minggu tgl 23
November 2014, pengunjung Pameran diperkirakan mencapai 2.000 orang. Semoga bisa
berlangsung sukses.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar